Senin, 07 November 2011

Project Animasi

Di sini kami dari kelompok 19 membuat film animasi dengan menggunakan software Blender. Pembuatan film ini di mulai dengan pembuatan storyboard. Dalam pembuatan film ini kita dibagi menurut control panel. Storyboard menceritakan tentang 4 orang anak yang sepermainan. Setelah anak ini lulus mereka tidak bersama lagi, ada yang melanjutkan kuliah dan ada mencari kerja. 

Project Android

Dalam mata kuliah pemograman Android tiap-tiap kelompok membuat aplikasi android. Kelompok saya yaitu saya, Baihaqi Reza dan Rizky HP membuat aplikasi visit Indonesia. Di sini kami di tugas kan pembuat propasal terlebih dahulu, seperti apa aplikasi yang akan di buat. Setelah proposal selesai kami mulai membuat aplikasi android, membinggungkan tapi kami belajar agar aplikasi ini selesai dengan baik. Bigung, tanya sani-sini, diskusi dimulai pembuatan database , koneksi database dengan  php, membuat design xml dan membuat coding java di eclipse. Alhamdulillah Akhirnya  Aplikasi Android Visit Indonesia

Minggu, 16 Oktober 2011

Minggu Ke 4 Mengajar

Di malam yang penuh suara tokek mengaum ini, dan siraman cahaya rembulan yang mengintip malu - malu dari balik jendela, ditemani secangkir kopi yang pahit karena kehabisan gula, serta dikarenakan penulis sedang tidak bisa tidur, maka dari itu, kita lanjutkan acaranya setelah pesan2 berikut ini,, halah (udah ah basa basinya)

Gini nih, Akhirnya kami mengajar lagi setelah vakum selama satu minggu karena personil songolasteam sedang ada tugas luar. hmmm,,, kala itu sempat terbesit kerindun untuk kembali mengajar.



Hari Sabtu, tanggal 15 Oktober 2011, kami mulai mengajar kembali, kali ini dengan tema Microsoft Excel, ya, masih berkutat di Microsoft Office memang, namun ini merupakan dasar dari pembelajaran teknologi informatika. Pembelajaran paling dasar diibaratkan suatu pondasi dari apa yang berdiri tegak di atasnya. Jika Pondasi tersebut tidak mampu untuk menopangnya, maka... anda bayangkan saja apa yang akan terjadi,,, semuanya akan nihil, sia - sia.

Yasudah, kembali ke benang merah,,,
Pembelajaran kali ini membahas tentang pembuatan tabel daftar nilai kelas dengan Microsoft Excel, dan sebagian dari mereka sudah bisa menggunakan rumus - rumus dasar excel seperti SUM, MAX, MIN, AVERAGE. Ya, walaupun hanya sebagian, bukan menjadi masalah, yang terpenting adalah ilmu tersebut bisa berguna dalam membantu pembelajaran mereka

di hari itu, satu kejutan kami dapatkan,, apa kejutannya? tunggu postingan selanjutnya... ^_^

Minggu ke 3 Mengajar

Mungkin anda sudah bosan mendengarnya, tetapi, kami tidak bosan2nya menekankan bahwa ini bukan sekolah biasa. Luar Biasa, Sangat Luar Biasa ^_^

Pada minggu ini, kelompok kami mulai beranjak dari pembelajaran menggunakan Microsoft Word. Di hari itu, kami mulai memberikan pelajaran mengenai tata cara pembuatan presentasi dengan menggunakan Microsoft Power Point. Dimulai dengan cara pengetikkan judul utama, dan cara menambahkan slide. Mungkin ini terlihat simple di mata para pembaca, ya, ini memang pelajaran yang sangat mudah, bahkan mungkin sebagian besar masyarakat Indonesia sudah banyak yang bisa menggunakannya. Namun, adalah luar biasa jika siswa - siswi dari sekolah khusus dapat menggunakannya.

Seorang guru yang biasanya mengikuti pelajaran kami pun tak absen hari itu. Beliau sudah menampakkan kemajuannya di bidang komputer. (salut deh) :D



Dengan dibantu peralatan yang seadanya pun, kegiatan tersebut tetap berjalan lancar tanpa kendala yang berarti.

Sabtu, 24 September 2011

Minggu ke 2 Mengajar

Kami, kelompok 19 memulai melangkahkan kaki dari gang merica pada pukul 8 pagi. Pagi ini kami mengajar di tempat yang sama yaitu SKH Muara Sejahtera. Pagi itu kami mengajarkan tentang fungsi - fungsi yang ada pada keyboard. Sebelumnya kami mengulang sedikit pelajaran di minggu lalu. Dan ternyata sebagian dari mereka masih ingat dengan apa yang kami ajarkan. Sekali lagi saya tekankan, Ini bukan sekolah biasa. Kami kagum dengan semangat belajar mereka. Bahkan ada guru yang tertarik dan berpartisipasi mengikuti pelajaran yang kami berikan. Beliau tidak malu untuk belajar.  Tiada kata terlambat untuk Belajar ^_^





Ini foto beliau ketika belajar :)

Setelah selesai mengajar, kami pun pulang bersama dengan para siswa


Selasa, 20 September 2011

magang ke sekolah

hari sabtu tanggal 17 september 2011, kelompok 19 memulai kegiatan magang untuk mengajar di sekolah - sekolah pada jam 8 pagi. kelompok kami mendapatkan tempat magang yaitu di sebuah sekolah khusus atau yang biasa disebut sekolah luar biasa. tepatnya di SKH Muara Sejahtera.

Sebelumnya, kami sudah survey dan mengajukan permohonan mengajar melalui kepala sekolah langsung. Kepala sekolah sangat ramah dan senang mendengar tentang rencana kami yang akan mengajar disana. Kami langsung diperbolehkan untuk mengajar. Melihat dari keaadaan sekolah tersebut yang muridnya tidak begitu banyak, dan hanya memiliki sedikit kelas. mungkin kami mengira tidak akan kerepotan untuk mengajar, tetapi ternyata, keterbatasan yang dimiliki murid - murid merupakan masalah yang paling utama dalam menyampaikan pelajaran. Tetapi tidak mengapa, mungkin kesabaran adalah kunci utama dalam mendidik mereka.







Pagi itu, kami mulai mencoba mengajar tentang pengenalan komputer dan belajar mengetik menggunakan microsoft word, karena mereka tidak tahu sama sekali mengenai komputer. Tentu saja kami memulai pengajaran dengan pengenalan yang paling dasar. Penyampaiannya mungkin tidak mudah, karena kami menyampaikan pelajaran tersebut kepada tuna rungu, dan tuna grahita, bahkan ada beberapa murid yang kurang dapat untuk membaca dan menulis. Beruntung ada beberapa guru yang membantu kami mempermudah kelancaran komunikasi antar murid dan pengajar. Para murid kelihatan senang dengan pengajaran yang kami berikan. mereka tampak bersemangat mengikutinya.



Untuk komputer sendiri, Sekolah tersebut hanya memiliki 2 buah komputer dan 1 laptop, dan tempat dimana komputer itu berada memiliki ruangan yang sangat kecil. maka dari itu, kami pindah ke ruang kelas dan mengajar dengan menggunakan 4 laptop milik kami.

Kami sangat senang setelah mengajar murid-murid, sekarang mereka sudah bisa menggunakan microsoft word sedikit demi sedikit, dan mengerti bagian-bagian umum dari komputer. Walaupun mereka masih belum begitu lancar dalam menggunakan mouse dan keyboard.

Kesimpulannya, keterbatasan tidak menjadi penghalang bagi orang yang ingin belajar, siapapun dia, apapun keadaannya, dan dari mana dia berasal. Menyenangkan melihat mereka belajar dengan kepolosannya.



kami akan kembali lagi minggu depan :D

Salam, Kelompok 19.

Selasa, 06 September 2011

Penempatan Karakter Building

Semelekum

Pada pembagian penempatan karakter building (alias sapu-sapu) kali ini, kelompok 19 mendapatkan tempat di sekitar daerah UTCC (sebelahan ma seamolec). Kegiatan setiap pagi dimulai dengan datang ke kantor tepat jam 7 (kalo lebih pagi sih lebih baik biar bisa sekalian solat subuh di seamolec). Setelah terkumpul 2 atau 3 anggota kelompok, kegiatan tersebut pun dimulai. Dengan berbekal sebuah sapu kita berperan sebagai Harry Potter. eh, salah. kita mulai menyapu ding. O iya, gak ketinggalan pengki alias cikrak yang bakalan dipakai buat sapu-sapu. Walaupun makainya rebutan, tapi sangat menyenangkan. Oh indahnya kebersamaan :D