Minggu, 16 Oktober 2011

Minggu Ke 4 Mengajar

Di malam yang penuh suara tokek mengaum ini, dan siraman cahaya rembulan yang mengintip malu - malu dari balik jendela, ditemani secangkir kopi yang pahit karena kehabisan gula, serta dikarenakan penulis sedang tidak bisa tidur, maka dari itu, kita lanjutkan acaranya setelah pesan2 berikut ini,, halah (udah ah basa basinya)

Gini nih, Akhirnya kami mengajar lagi setelah vakum selama satu minggu karena personil songolasteam sedang ada tugas luar. hmmm,,, kala itu sempat terbesit kerindun untuk kembali mengajar.



Hari Sabtu, tanggal 15 Oktober 2011, kami mulai mengajar kembali, kali ini dengan tema Microsoft Excel, ya, masih berkutat di Microsoft Office memang, namun ini merupakan dasar dari pembelajaran teknologi informatika. Pembelajaran paling dasar diibaratkan suatu pondasi dari apa yang berdiri tegak di atasnya. Jika Pondasi tersebut tidak mampu untuk menopangnya, maka... anda bayangkan saja apa yang akan terjadi,,, semuanya akan nihil, sia - sia.

Yasudah, kembali ke benang merah,,,
Pembelajaran kali ini membahas tentang pembuatan tabel daftar nilai kelas dengan Microsoft Excel, dan sebagian dari mereka sudah bisa menggunakan rumus - rumus dasar excel seperti SUM, MAX, MIN, AVERAGE. Ya, walaupun hanya sebagian, bukan menjadi masalah, yang terpenting adalah ilmu tersebut bisa berguna dalam membantu pembelajaran mereka

di hari itu, satu kejutan kami dapatkan,, apa kejutannya? tunggu postingan selanjutnya... ^_^

Tidak ada komentar:

Posting Komentar